Cara Menggunakan Kalkulator BNI Syariah

Kalkulator BNI Syariah berfungsi untuk menghitung nisbah (proporsi) bagi hasil antara nasabah dan bank dalam layanan produk penghimpun dana seperti tabungan, giro dan deposito. Selain itu, kalkulator BNI Syariah juga dapat digunakan untuk menghitung simulasi angsuran dalam produk pembiayaan seperti kredit kepemilikan rumah (KPR), kredit kepemilikan kendaraan, kredit pembiayaan UMKM dan lain sebagainya.

Bagi anda nasabah atau calon nasabah Bank BNI Syariah, tentu saja anda harus mengerti dan memahami bagaimana cara menggunakan kalkulator BNI Syariah tersebut. Hal ini dikarenakan semua penghitungan keuntungan baik disisi nasabah atau pun bank, baik dari produk penghimpun dana atau produk pembiayaan, semuanya terpaku pada kalkulator tersebut.

Baca : Cara dan Syarat Membuka Tabungan iB Hasanah di Bank BNI Syariah

Kalkulator BNI Syariah terdiri dari kalkulator dana dan kalkulator pembiayaan. Kalkulator dana digunakan sebagai simulasi proyeksi bagi hasil simpanan, seperti tabungan iB Hasanah, iB Baitullah hasanah, iB Tapenas, Deposito iB Hasanah satu bulan, Deposito iB Hasanah tiga bulan, giro dan lain sebagainya. Sedangkan kalkulator pembiayaan digunakan untuk menghitung simulasi pengajuan pembiayaan, seperti OTO iB Hasanah untuk pembiayaan kendaraan, Griya iB Hasanah untuk pembiayaan KPR dan lain sebagainya.

Baca Juga : Griya iB Hasanah Produk Pembiayaan KPR BNI Syariah

Perbedaan antara 2 jenis kalkulator tersebut terletak pada jangka waktu atau termin. Pada kalkulator dana tidak terdapat pilihan jangka waktu, sedangkan pada kalkulator pembiayaan terdapat pilihan jangka waktu. Hal tersebut memang wajar, mengingat setiap produk pembiayaan atau kredit dari bank manapun pasti akan memberikan jangka waktu minimal dan maksimal yang dapat dipilih oleh nasabah.

Kedua jenis kalkulator BNI Syariah tersebut dapat anda temukan pada situs resmi Bank BNI Syariah.

Adapun cara memakai kalkulator tersebut adalah sebagai berikut :

Kalkulator Dana BNI Syariah

  • Supaya lebih mudah, silahkan akses kalkulator dana Bank BNI Syariah di link ini.
  • Pada Dana/SImpanan, silahkan anda pilih jenis simpanan yang anda miliki atau yang ingin anda buat. Jenis simpanan ini terdiri dari tiga kategori, yaitu tabungan, giro dan deposito. Tabungan terdiri dari iB Hasanah, iB Bisnis Hasanah, iB Prima Hasanah, iB Hasanah Clasic, iB Hasanah (Mhs/Anggota), iB Baitullah Hasanah dan iB Tapenas. Sedangkan untuk deposito, terdiri dari deposito 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, 12 bulan dan deposito dalam mata uang dollar amerika (USD).
    cara memakai kalkulator bni syariah, cara mengoperasikan kalkulator bni syariah
  • Pada kolom nilai simpanan, silahkan isi dengan jumlah uang yang ingin anda simpan di Bank BNI Syariah, Misalnya Rp. 2.000.000.
    jenis simpanan bni syariah, macam-macam simpanan bni syariah, simpanan tanpa bunga
  • Klik pada bagian simulasi, lalu lihat hasil simulasi hasil perhitungannya.
    simulasi tabungan bank bni syariah, simulasi giro bni syariah, simulasi deposito di bank bni syariah

Kalkulator Pembiayaan BNI Syariah

  • Akses kalkulator pembiayaan Bank BNI Syariah di link ini.
  • Pada jenis pembiayaan, silahkan pilih sesuai dengan jenis pembiayaan yang anda inginkan. Jenis pembiayaan sendiri terdiri dari OTO iB Hasanah untuk pembiayaan kendaraan, Griya iB Hasanah untuk KPR, pembiayaan emas iB Hasanah, Flexi iB Hasanah untuk pembelian barang konsumtif, multiguna iB Hasanah dan multijasa iB Hasanah.kredit mobil bni syariah, kredit motor bni syariah, kredit kendaraan bank bni syariah
  • Pada bagian waktu/termin, silahkan anda pilih jangka waktu cicilan yang anda inginkan. Jangka waktu sendiri dimulai dari 12 bulan sampai maksimal 180 bulan, tergantung jenis pembiayaan yang anda inginkan.
    besaran angsuran bni syariah, biaya angsuran bni syariah, angsuran perbulan bni syariah, lamanya angsuran di bank bni syariah
  • Nilai objek adalah besaran harga objek yang akan dibiayai oleh Bank BNI Syariah, misalnya Rp. 120.000.ooo.
    taksiran nilai objek kredit bank, harga objek bni syariah, besaran pembiayaan bni syariah, maksimum pembiayaan bni syariah
  • Klik bagian simulasi dan perhatikan hasilnya.
    kredit tanpa bunga bank bni, kredit tanpa bunga bank syariah, cara mendapatkan kredit tanpa bunga, cicilan tanpa bunga

Demikianlah cara mudah memakai aplikasi kalkulator BNI Syariah. Dengan adanya kalkulator penghitungan simulasi nisbah bagi hasil serta simulasi pembiayaan yang diberikan oleh pihak Bank BNI Syariah tersebut, tentu akan semakin mempermudah nasabah atau calon nasabah untuk mempersiapkan serta menghitung atau mensimulasikan sendiri keuntungan atau angsuran yang harus dibayar tiap bulannya. Disamping itu, kalkulator tersebut juga dapat digunakan sebagai bentuk transparansi produk Bank BNI Syariah kepada masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *