Cara Menggunakan Ovo Point di Tokopedia dan Grab

OVO, salah satu dompet digital Indonesia yang sedang naik daun belakangan makin banyak digemari masyarakat Indonesia khususnya para generasi muda. Pamor OVO yang semakin bersinar tidak terlepas dari kepraktisan yang mereka tawarkan, banyaknya merchant yang bekerjasama baik offine maupun online serta guyuran promo yang tiada hentinya menggoda masyarakat. Salah satu jenis promo yang cukup populer di kalangan para pengguna OVO adalah OVO Point.

OVO Point adalah Point yang diberikan OVO sebagai bentuk apresiasi kepada pengguna karena sudah mau menggunakan dompet digital OVO untuk membayar jasa atau produk di merchant-merchant yang telah bekerjasama dengan OVO termasuk Aplikasi Grab dan toko-toko online/offline lainnya. Besaran OVO point yang diberikan kepada pengguna ini sangatlah bervariatif tergantung jenis layanan jasa atau produk yang dibeli serta kebijakan pihak OVO sendiri. Misalnya per 07 Oktober 2019 ini saya mendapatkan 40 Point setelah membayar layanan Grab sebesar 4.000,-  dan mendapatkan 4.700 Point setelah berbelanja di salah satu rumah makan di Malang sebesar Rp. 23.500,-

 cara melihat history ovo point

Cara mendapatkan OVO Points yang besar adalah dengan berbelanja menggunakan OVO Cash di merchant-merchant yang bekerjasama, karena biasanya besaran OVO Points yang didapatkan dari berbelanja di merchant jumlahnya lebih besar dari besaran OVO Points yang didapatkan dari layanan Grab. Jumlah OVO Points yang besar tersebut didapatkan berkat program Cashback yang cukup menggiurkan mulai dari 10 persen, hingga kadang ada yang menawarkan cashback 60 persenan. Untuk informasi besaran Cashback atau promo-promo lainnya, sobat bisa cek di aplikasi OVO atau bisa juga lihat langsung di merchant yang bersangkutan.

Adapun kegunaan OVO Point sendiri berfungsi layaknya uang digital yang dapat kita gunakan untuk membayar jasa/produk yang bekerjasama dengan OVO termasuk Grab dan Tokopedia.

Cara Menggunakan OVO Point di Tokopedia

Bagi sobat yang sering atau mau berbelanja di tokopedia dan kebetulan mempunyai OVO Point, sobat bisa memakai OVO point di Tokopedia untuk membayar tagihan sobat disana. Caranya cukup praktis dan cepat, sobat tinggal hubungkan akun OVO sobat dengan akun tokopedianya, lalu saat melakukan pembayaran, silahkan pilih metode pembayaran melalui OVO dan aktifkan atau pilih Opsi Gunakan OVO Point.

Jika masih bingung, berikut saya tampilkan screenshot cara menggunakan OVO Point di tokopedia :

  • Klik menu sebelah kanan OVO Cash dan OVO Point yang seperti tiga buah titik. Lihat pada gambar berikut : cara menggunakan ovo point
  • Pilih menu Gunakan OVO Point seperti berikut :
    ovo points untuk apa
  • Terakhir harap pastikan Jumlah OVO Points terpakai tidak nol sebelum mengklik tombol bayar.
    cara bayar pakai ovo points

Demikianlah cara bayar tagihan tokopedia menggunakan OVO Points. Pastikan Point sobat cukup untuk membayar tagihannya. Jika OVO Point tidak cukup seperti kasus saya diatas, maka sisa tagihannya akan diambil dari saldo OVO Cash yang ada. Jadi jika OVO Pointsnya kurang, maka pastikan saldo OVO Cashnya mencukupi ya guys.

Cara Menggunakan OVO Point di Grab

Sama halnya dengan Tokopedia, cara menggunakan OVO Points di Grab juga pada intinya sama saja yaitu dengan mengganti metode pembayarannya ke OVO Points.  OVO Points di Grab sendiri dapat digunakan untuk membayar berbagai layanan yang tersedia di aplikasi Grab termasuk Grab Bike, Grab Food, Grab Car dan sebagainya.

Berikut adalah gambaran cara bayar pakai OVO Points di layanan Grab Bike :

  • Klik pada bagian metode pembayaran default yang biasanya sobat gunakan (disebelah kiri bawah). Lihat pada gambar :
    ovo points untuk grab
  • Ganti opsi pembayarannya dengan OVO Points seperti gambar berikut (Klik di bagian yang saya kasih tanda garis kotak merah) :

Setelah itu sobat tinggal lanjutkan transaksinya saja seperti biasa (Book atau Pesan GrabBike).

Catatan : Untuk promo-promo tertentu terkadang metode pembayaran melalui OVO Points tidak bisa digunakan. Harap baca terlebih dahulu syarat dan ketentuan promonya ya guys.